LOMBA MONEV ADMINISTRASI PKK DAN POSYANDU BALITA

Noviara Aji 01 Desember 2023 05:41:12 WIB

BanguntapanNews - Monitoring dan Evaluasi atau Monev adalah sebagai alat untuk mengetahui kemajuan program. Adanya sistem monev yang berfungsi dengan baik memungkinkan pelaksana program mengetahui kemajuan serta hambatan atau hal-hal yang tidak diduga yang secara potensial dapat menghambat jalannya program secara dini.

Untuk mengetahui kemajuan program suatu kegiatan, Tim Penggerak PKK Kalurahan Banguntapan menyelenggarakan kegiatan rutin tahunan yakni Lomba Monev Administrasi PKK dan Posyandu Balita yang dilaksanakan di Balai Kalurahan pada Jumat tanggal 24 November 2023. Lomba administrasi ini merupakan inisiatif yang baik untuk mendorong pengembangan kualitas pelayanan kesehatan dan pemberdayaan keluarga di tingkat desa atau padukuhan.

Dalam kegiatan ini, dihadiri oleh Ketua TP PKK Kalurahan Banguntapan, Ketua TP PKK Kapanewon Banguntapan, dan seluruh anggota PKK Kalurahan Banguntapan. Terdapat 26 kelompok posyandu yang ikut serta dalam kegiatan ini dan tentunya bertujuan untuk bagaimana data PKK bisa terwujud data yang real dan meningkatkan data-data pokok PKK.

Dengan diselenggarakannya lomba administrasi ini dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam posyandu dan memperbaiki administrasi yang dimiliki oleh PKK dan Posyandu Balita agar kedepan dapat lebih efisien mengenai data-data pelaksanaan kegiatan.

Sumber : https://www.youtube.com/watch?v=w1eQ09YYJtc

Komentar atas LOMBA MONEV ADMINISTRASI PKK DAN POSYANDU BALITA

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Video

Pengumuman

Masyarakat Kalurahan Banguntapan dimohon waspada akan adanya potensi bencana hidrometeorologi dikarenakan efek curah hujan yang sudah mulai tinggi.

Kalender

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License